Kamis, 12 Februari 2015

Disbudpar Bulukumba Siapkan Website Sebagai Pasar Promosi Wisata



Kawasan Industri Pembuatan Perahu, Kecamatan Bontobahari, Kabupaten Bulukumba
Bulukumba - WARA - Setelah sukses menggelar beberapa event promosi melalui kegiatan festival dan atraksi budaya yang dikemas rapi dalam kemasan pameran dan peringatan Hari Jadi yang diselenggarakan secara rutin setiap tahunnya. Kini, Pemerintah Kabupaten Bulukumba, Provinsi Sulawesi Selatan mulai melirik media website sebagai pasar promosi destinasi pariwisata.

Hal ini diungkapkan oleh Kepala Dinas Kebudayaan & Pariwisata Kabupaten Bulukumba, Djunaidi Abdillah, SE, M.Si dalam perbincangan via telepon dengan wartawan, Rabu, (11/2) petang.

Kebijakan ini ditempuh Disbudpar Bulukumba dalam rangka untuk memudahkan akses informasi bagi wisatawan dan para traveller yang ingin ‘berselancar’ dan mencari informasi tentang destinasi tujuan wisata yang terdapat di Kabupaten Bulukumba melalui internet. 

Hal senada dilontarkan staf promosi & pemasaran Disbudpar Kabupaten Bulukumba, Ubayd Mantsur.

Dikatakannya, Disbudpar Bulukumba telah menganggarkan biaya promosi melalui media website.
“Website ini akan dilaunching secara resmi pada triwulan kedua bulan April-Mei tahun ini,” ujarnya menirukan kutipan informasi dari pemegang Kas Disbudpar Kabupaten Bulukumba. 

Launching media website ini sendiri diharapkan dapat memberikan pengaruh positif pada terjadinya peningkatan jumlah kunjungan wisatawan ke Kabupaten Bulukumba di tahun-tahun yang akan datang. (fadly syarif)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar