Kamis, 22 Januari 2015

Berani Rombak Birokrasi, Ahok Dipuji Bang Yos



Sutiyoso
Jakarta - WARA - Mantan Gubernur DKI Jakarta, Sutiyoso memuji keberanian Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dalam mereformasi birokrasi di Pemprov DKI.

"Reformasi birokrasi itu bagus. Itu baru yang namanya efisiensi. Belum pernah lho ada perombakan pejabat sampai jumlahnya ribuan begitu," ujar pria yang biasa disapa Bang Yos ini di Balai Kota Jakarta, Kamis, 22 Januari 2015.

Sutiyoso mengklaim, keberanian Ahok mengambil langkah reformasi birokrasi karena mantan Bupati Belitung Timur itu pernah bekerja bersamanya saat ia masih menjadi Gubernur DKI. Ahok memang pernah menjadi salah satu staf ahli Sutiyoso selama satu tahun.

"Namanya juga anak didik Bang Yos, pasti pemberani," ujarnya membanggakan diri.

Sebelumnya, Sutiyoso menemui Ahok di Balai Kota DKI Jakarta. Mantan Gubernur DKI Jakarta periode 1997 - 2007 itu berdalih kebetulan melintas di Jalan Medan Merdeka Selatan dalam perjalanannya menuju kantor ORARI di Jalan Suryo Pranoto, Gambir, Jakarta Pusat.

"Ini murni mampir, saya ada urusan ke kantor ORARI. Tadi kita ngopi-ngopi saja di dalam sebentar."  (Viva)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar