Minggu, 25 Januari 2015

Bambang Widjojanto Dilepas Karena Pimpinan KPK Pasang Badan


Pimpinan KPK sikapi penangkapan Bambang Widjojanto.
Jakarta - WARA - Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Zulkarnaen mengatakan pimpinan KPK akan menjamin Bambang Widojanto bakal kooperatif terhadap proses pemeriksaan yang dilakukan pihak kepolisian. Zulkarnaen menyatakan bahwa jaminan itu telah disetujui Wakapolri Badrodin Haiti, sehingga BW dibebaskan dari penahanan meski status BW tetap sebagai tersangka.

"Kami sebagai pimpinan KPK menjamin jika Pak BW diperlukan lagi, kami menjamin akan kooperatif. sehigga Wakapolri menyetujui hal yang demikian di hadapan ketua tim penyidik," kata Zulkarnaen di kantor KPK Jakarta, Sabtu (24/1).

Zulkarnaen melanjutkan, pemeriksaan terhadap BW oleh pihak Bareskrim Mabes Polri akan dilanjutkan hari Senin atau Selasa mendatang. "Lanjutan, kemungkinan Senin atau Selasa," kata dia.

Seperti diketahui, BW ditangkap usai mengantar anaknya ke sekolah pagi tadi. Awalnya BW tidak akan dilepas dan akan langsung ditahan malam ini juga, namun setelah pimpinan KPK bertemu dengan Badrodin, akhirnya Polri melepas Bambang. (Merdeka)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar